Header Ads

Cara menghitung volume pengukuran dan pemasangan bouwplank pondasi

Cara menghitung volume pengukuran dan pemasangan bouwplank pondasi 

Caramenghitung volume pengukuran dan pemasangan bouwplank pondasi dalam m. Setelah sebelumnya kita telah membahas cara  menghitung volume pembersihan lahan yang akan dibangun. sebelumnya kita ingat kembali bahwa pengertian bouwplank adalah konstruksi yang terbuat dari patok batangan kayu, papan serta benang yang berfungsi sebagai batas ukur, penentuan ketinggian bangunan, pembuatan sudut siku bangunan menyamakan dengan gambar denah rencana pembangunan.















Bouwplank adalah salah satu pekerjaan yang sangat penting, karena bouwplank adalah kunci dari kelurusan dan simetrisnya bidang bangunan. Kesalahan pada saat pengukuran bowplank bisa sangat berakibat fatal pada bangunan. Bangunan akan menjadi tidak simetris, tidak siku, bahkan tidak rata ketinggian bangunannya dan akhirnya akan berakibat  pada kerusakan bangunan dan sangat tidak aman untuk ditempati.

Untuk itu sangatlah penting bagi kita untuk memahami bagaimana cara mengerjakan bouwplank yang baik dan benar. Dalam proses membangun kita perlu melakukan pengukuran bouwplank pondasi  pada lahan yang akan dibangun.















Apa saja yang perlu disiapkan?

Adapun beberapa bahan bangunan dan peralatan perlu disiapkan misalnya:

Bahan Bangunan:

  • Kayu Kaso 5/7 = 0.013m3
  • Kayu Papan 3/20 = 0.007m3
  • Paku 5cm - 7cm = 0.020 kg

Peralatan:

  • Waterpass
  • Benang Tukang
  • Lot Tukang
  • Gergaji
  • Palu
  • Meteran

 

 contoh lahan yang di pasang bouwplank















Lahan  tersebut berbentuk persegi panjang dengan panjang sisinya berbeda-beda, kita harus membagi bentuknya terlebih dahulu agar mempermuda dalam proses perhitunganya.

  • Bentuk panjang yang pertama 2010 cm
  • Bentuk panjang yang kedua  2010 cm
  • Bentuk lebar yang pertama 1170 cm
  • Bentuk lebar yang kedua 1190 cm














Cara menghitung volume untuk lahan  kosong:

V   = (p+2) x2 + (l1+2) + (l2+2)

     = (20.1 m' + 2 m') x2 + (11.70m' + 1 m') + (11.90m' + 1 m')

     = 40.2 m' + 13.70 m' + 13.90 m'

     = 67.8 m' 


Keterangan:

V   = volume bouwplank

 p  = panjang lahan

 l1 = lebar lahan sisi 1

 l2 = lebar lahan sisi 2









Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.